Victor Lindelof yang di gadang gadang menjadi penerus dari Nemanja Vidic di Manchester United, memang baru bergabung pada musim lalu dari klub Portugal, Benfica. Penampilan bagus bersama Benfica membuat Jose Mourinho langsung menjadikannya pemain pertama yang di rekrut pada musim lalu.
Kehadiran mantan pemain Benfica di lini pertahanan Setan Merah sendiri di awal musim sempat mendapat cibiran usai ia beberapa kali melakukan kesalahan yang berbuah menjadi gol. Tapi seiring waktu tepatnya di pertengahan musim, pemain berusia 23 tahun tersebut mulai berkembang dan solit menjaga lini pertahanan MU bersama Chris Smalling.
Lindelof yang akan membantu timnas Swedia untuk bertempur di ajang Piala Dunia mendapatkan pujian dari pelatihnya di Timnas Swedia.
Janne Andersson pelatih Swedia yakin jika musim depan Lindelof akan mengeluarkan penampilan terbaiknya sedangkan pada musim lalu merupakan musim adaptasi yang memang sering rasakan oleh para pemain yang baru bergabung dengan klub barunya.
”Victor merupakan yang sangat bagus dengan kualitasnya.” ucapnya.
Menurut Andersson sendiri dirinya yakin jika Lindelof yang bermain bagus di Timnas akan segera menularkan di level klub.
” Vicktor sendiri tampil dengan sangat bagus bersama Kami, apalagi babak Playoff.
Sebagai buktinya di babak Playoff Lindelof berhasil mengamankan lini pertahanan Swedia dengan membuat Italia tidak mampu mencetak satu gol kegawang mereka.
Andersson sekali lagi menegaskan jika adaptasi menjadi perannya di level klub menurun, dan hal tersebut akan segera terlepaskan jika sang pemain bertahan musim depan di MU.
”Liga Primer Inggris merupakan liga terberat di dunia, perbedaan dengan liga terbaik dunia dengan liga Portugal sangatlah berbeda.