Laga sulit sudah menanti Borussia Dortmund di pertandingan pertama babak fase grup Liga Champions 2019-2020 dini hari nanti dengan menjamu raksasa Spanyol, Barcelona. Jelang pertandingan ini, pemain bintang sekaligus kapten tim Dortmund, Marco Reus mengakui bahwa laga nanti akan berjalan sulit bagi timnya.
Meski layak diunggulkan untuk bisa memetik tiga angka penuh di markas Dortmund, namun Blaugrana terancam tidak bisa diperkuat oleh mega bintang dan kapten tim mereka yakni Lionel Messi. Pemain berpaspor Argentina itu memang belum sekalipun dimainkan Barcelona dalam beberapa pertandingan awal Liga Spanyol akibat cedera yang ia dapatkan ketika memperkuat timnya di laga pramusim.
Meski sejauh ini belum mendapatkan menit bermain sama sekali bersama skuat Barcelona, namun Messi telah ikut bersama rombongan ke Jerman dan kabarnya telah menjalani sesi latihan secara penuh. Hal itu membuat kans Messi untuk tampil di pertandingan nanti cukup besar.
Ernesto Valverde selaku juru taktik Barcelona menegaskan bahwa dirinya belum bisa memastikan apakah pemain berjuluk La Pulga itu akan dilibatkan dalam pertandingan nanti atau tidak, namun Reus justru berharap agar Messi dalam kondisi fit dalam pertandingan ini sehingga dirinya akan turun bermain. Reus menyatakan bahwa Messi merupakan pemain terbaik di dunia dan ia sangat ingin untuk bisa menghadapi Messi di pertandingan nanti.
“Kami akan melakoni pertandingan berat menghadapi Barcelona. Kami tentu harus melangkah maju, berupaya untuk bisa menciptakan peluang mencetak gol sebanyak mungkin untuk bisa mendapatkan gol. Saya tentu akan merasa sangat senang jika Messi cukup fit untuk tampil di pertandingan nanti karena saya ingin melawan pemain terbaik di dunia,” pungkas Reus.
Dalam gelaran kali ini Dortmund memang terundi untuk berada di grup yang sangat sulit di ajang Liga Champions. Selain harus menghadapi Barcelona, Dortmund juga berada satu grup dengan wakil Italia, Inter Milan serta satu tempat tersisa ditempati oleh Slavia Praha.
Musim lalu Dortmund sukses melaju hingga ke babak knock-out sebelum disingkirkan oleh wakil Premier League, Tottenham Hotspur dengan agregat telak 4-0.